What I Wish I knew When I Was 20 - Tina Seelig

on Minggu, 08 Mei 2016



Banyak quotes, buku, atau orang yang mengatakan: ambil risiko! Buku ini salah satunya. Prof. Tina Seelig adalah seorang Ph.D neurologist yang saat ini mengajarkan tentang enterpreneurship kepada mahasiswa jurusan teknik di Stanford. Bagaimana bisa seorang neurologis berbagi tentang enterpreneurship, kepada mahasiswa teknik pula? Dalam buku ini, Prof. Tina menuliskan pengalaman-pengalaman beliau, maupun cerita orang-orang yang pernah beliau temui, tentang mengambil risiko, menerima kegagalan, berpindah 'jalur', dan beberapa jenis interaksi yang terjadi pada kehidupan.

Saya mendeskripsikan diri sebagai orang yang "lurus". I was (or am?) a not big risk taker. Saya lebih suka segala sesuatu berjalan dengan peta yang telah saya buat sebelumnya. Saya menerima beberapa kegagalan di masa lalu, tapi lebih banyak waktu saya habiskan untuk merancang 'plan hidup' yang cukup detail dan tertarget. Beberapa bulan ini, saya rasanya cukup proscinating untuk menggalaukan beberapa hal yang tidak sesuai dengan rencana awal. Membaca buku ini, memberikan saya pandangan untuk bersikap lebih fleksibel, tidak terpaku pada rencana-rencana yang pernah dibuat (karena sangat mungkin hal itu justru 'membatasi' diri kita), dan terbuka pada kegagalan. Kegagalan mungkin justru mirip dengan obat, pahit tapi jika tahu khasiatnya kelak, kita akan menelannya apapun itu.

Ini beberapa petikan di buku yang menarik bagi saya.



"It is better to know a few things that are really against the rules than to focus on the many think you should do."

"Some look inside themselves for motivation and others wait to be pushed forward by outside forces"

"One of the best ways to move from one field to another is to figure out how your skills can be translated into different settings"

"The key to success is not dodging every bullet but being able to recover quickly"

"When I was in my early twenties, it was surprisingly difficult for me to separate what I wanted for myself and what others wanted for me"

"Most people change course many times before finding the best match for their skills and interests"

"Being to set on your path too early will likely lead you in the wrong decision"

"Planning a career should be like traveling in a foreign country"


Masih ada beberapa lagi, tapi lebih baik jika dirimu membacanya sendiri! Happy reading! :)

0 comment:

Posting Komentar

speak up! ;)